Kecamatan Nassau mengundang Kepala Desa terpilih dalam rangka persiapan pelantikan Kepala Desa Se Kabupaten Toba yang akan dilaksanakan pada tanggal 19 Desember 2023, adapun desa yg telah selesai pemilihan di Kecamatan Nassau terdapat 5 Desa yaitu :
Desa Batumanumpak, Desa Siantarasa, Desa Liattondung, Desa Lumban Rau Tenggara, dan Desa Cinta Damai

Dalam pertemuan tersebut Kepala Desa terpilih yang hadir juga menghadirkan Ketua BPD masing masing Desa. Camat Nassau Timbul Sipahutar, S.Pd, M.Si dalam arahan nya bahwa untuk Kepala Desa yg sudah terpilih berkoordinasi dengan masing masing ketua BPD untuk menyampaikan surat permohonan pengangkatan Kepala Desa nya kepada Bupati Toba Cq. Kepala Dinas PMDPA Kabupaten Toba sesuai hasil Laporan dari P2KD
Camat juga menegaskan hal hal apa yg perlu dipersiapkan para Kepala Desa terpilih seperti pakaian, atribut yang akan digunakan pada saat pelantikan, serta hal hal lain dalam penyelenggaraan Pemerintahan Desa.
Diharapkan Kepala Desa terpilih dapat merangkul semua pihak. “Saat ini kita tdk lagi berkompetisi jd patut disyukuri bapak sudah terpilih dan tetaplah amanah”, tegas Camat Nassau.
Dalam pertemuan tersebut turut hadir unsur Uspika Kecamatan Nassau, beserta Staf Kantor Camat Nassau Kabupaten Toba.

Pertemuan Lima Kepala Desa Terpilih Dengan Uspika di Kantor Camat Nassau Kabupaten Toba

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *